Untuk kesekian kalinya Syeikh Osamah Bin Mohamed Abdullah Al Shuhaibi berkunjung ke Ma’had Isy Karima. Saat pertama kali kunjungan beliau ke Isy Karima dulu, beliau masih menjabat sebagai Atase Militer Arab Saudi dan saat ini beliau menggantikan duta besar sebelumnya.
Selain kedatangan beliau yang terasa istimewa di Wisuda Huffazh Ke-15 kali ini, Syaikh Osamah mengenakan pakaian ‘istimewa’nya, yaitu pakaian saat beliau kenakan sewaktu menikah dahulu. Masya Allah… Para tamu yang hadir pun ikut terharu mendengar kisah yang diungkapkan oleh Dubes Arab Saudi untuk Indonesia ini. Ada satu kisah menyentuh ketika acara Wisuda Huffazh ke 15 MTQ Isy Karima yang berlangsung Ahad (14/5) lalu. Setelah prosesi ijazah sanad Syaikh Abdul Karim dan Syaikhoh Ahlam kepada 1 santri dan 6 santriwati usai. Duta Besar Arab Saudi Untuk Indonesia, Syeikh Osamah Bin Mohamed Abdullah Al Shuhaibi naik ke panggung untuk memberikan sambutan. Syaikh Osamah memberikan sambutan sembari menitikkan air mata, Beliau sangat terharu melihat puluhan wisudawan-wisudawati huffazh, bahkan 7 santri mendapatkan ijazah sanad yang bersambung sampai Rasulullah Shalallahu ‘alaihi wa sallam. Syaikh Osamah pun memberikan hadiah kepada para penghafal Quran ini masing-masing 2 juta rupiah, dan sungguh yang luar biasa lagi, beliau memberikan hadiah kepada 7 santri yang mendapatkan sanad masing-masing uang tunai senilai 4 juta rupiah, tidak cukup sampai disitu, santri dan kedua orangtuanya masing-masing mendapatkan hadiah haji tahun ini. Masya Allah… Sungguh kebahagiaan tak terkira yang didapat oleh santri dan kedua orang tuanya. Kemuliaan yang tidak hanya didapatkan kelak di akhirat, tapi juga Allah segerakan di dunia. Alhamdulillah… Di akhir sambutan dari Syaikh Osamah, Keluarga Besar Ma’had Isy Karima mendapatkan kejutan luar biasa. Beliau memberikan hadiah 20 orang haji tahun ini. Tangis haru dan pekik takbir menggema di Auditorium. Seusai Syaikh Osamah memberikan sambutan, hadir kejutan yang tidak disangka-sangka. Ma’had Tahfizhul Qur’an Isy Karima mendapatkan penghargaan dari Hai’ah Al-‘Alamiyah Litahfizhil Qur’an (Lembaga Tahfizh Qur’an Internasional di bawah Rabithah Alam Al-Islamy) dinobatkan sebagai salah satu dari 61 Pondok Tahfizh Internasional. Bahkan Syaikh Abdullah Ali Bashfar, Sekjen Lembaga Tahfizh Qur’an Internasional selain mengirimkan utusannya, beliau juga turut mengucapkan selamat dan menceritakan keinginannya untuk ikut hadir di acara wisuda lewat pesan video. Maka dengan nikmat Rabbmu yang manalagikah, yang akan kamu dustakan ? Barakallahufikum… Semoga dengan bertambahnya amanah ini, semakin istiqomah, dan senantiasa selalu bersemangat untuk mencetak para Huffazh yang berjiwa Dai dan Mujahid fii sabilillah. Dari Pesantren untuk Bangsa, menuju Indonesa Baru. Diakhir, terkhusus do’a untuk Syeikh Osamah Bin Mohamed Abdullah Al Shuhaibi, semoga Allah Subhanahu wata’ala senantiasa memberikan kesehatan dan keberkahan kepada beliau dan bisa kembali berkumpul dengan anak dan cucu-cucu beliau di Ma’had Isy Karima di tahun-tahun yang akan datang. Aamiin Yaa Rabbal’alamiin. [gallery td_gallery_title_input="Kunjungan Duta Besar Arab Saudi Untuk Indonesia" columns="4" td_select_gallery_slide="slide" ids="13132,13101,13102,13103,13107,13088,13091,13092,13093,13086,13089,13075,13074,13136,13137" orderby="rand"]]]>